2014-01-03

Peak oil?

Pernah mendengar istilah peak oil? Ketika kita membicarakan masalah energi itu sendiri, pernahkah mendengar istilah yang menjadi tantangan ke depannya umat manusia. Pernah kah kita memikirkan tentang life time  untuk cheap energy di saat kebutuhan energi terus meningkat? Kita tidak hanya dihadapkan dengan permasalahan akibat penggunaan energi itu sendiri tetapi kita juga harus menghadapi berapa banyak penggunaan yang akan kita butuhkan ke depannya. Peak oil memiliki pengertian bahwa pencapaian produksi minyak bumi pada titik tertentu dan selanjutnya mengalami penurunan hingga resevoar tidak memproduksi kembali. 
Mengapa kita perlu tahu ini? Energi merupakan kebutuhan penting untuk kemajuan suatu negara. Setiap manusia membutuhkan energi untuk menggerakan perekonomian negaranya. Peningkatan pertumbuhan suatu negara, juga menunjukkan peningkatan kebutuhan sumber daya alamnya untuk memenuhi kebutuhan pembangunan negaranya. Sebagai contoh adalah Cina. 

Sebagai solusi apa yang kita bisa lakukan untuk itu? Yuk simak video ini. Mari kita mengambil bagian dalam generasi penerus. 

No comments:

Post a Comment